Suara.com - Hujan lebat kembali mengguyur wilayah Jakarta dan Bekasi pada Selasa (25/2/2020) dini hari. Akibatnya sejumlah wilayah kembali terendam banjir.
Dari laporan TMC Polda Metro Jaya melalui Twitter resminya @TMCPoldaMetro, banjir setinggi 40-50 cm merendam daerah Jengki, Cipinang Asem, Kebon Pala, Jakarta Timur. Dari unggahan video yang diretweet dari akun @always_kai88, memperlihatkan air sudah masuk ke dalam rumah warga.
Tak hanya di Jakarta Timur banjir juga menggenangi sejumlah wilayah di Bekasi. Seperti di daerah Bintara, Bekasi Barat, air terpantau sudah masuk ke dalam rumah, pukul 04.58 WIB.
Banjir juga meluas hingga ke wilayah Bekasi Selatan di daerah Galaxi tepatnya di Jalan Pulosirih Tengah. Kondisi banjir diperparah dengan adanya pemadaman listrik. Diduga listrik sengaja dipadamkan pihak PLN untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan akibat banjir yang melanda.
Sementara dari sejumlah akun Twitter yang mengetag atau menandai akun TMCPoldaMetro, banjir pada Selasa pagi hari ini terpantau hampir merata di seluruh wilayah Bekasi.
Harapan Indah yang pada Minggu (23/2/2020) lusa kemarin kebanjiran, kali ini kembali dilanda banjir, sebagaimana video yang diunggah akun @GraceBersyeba.
Banjir juga terpantau masuk ke dalam rumah warga di perumahan Jatiwaringin Asri, Pondok Gede.
"hari" - Google Berita
February 25, 2020 at 05:24AM
https://ift.tt/37UkAsz
Sejak Dini Hari, Banjir Landa Jakarta dan Bekasi, Listrik Mati - Suara.com
"hari" - Google Berita
https://ift.tt/30byRRZ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sejak Dini Hari, Banjir Landa Jakarta dan Bekasi, Listrik Mati - Suara.com"
Post a Comment