Search

Hari Ini Harga Emas Antam Anjlok Rp 15.000 Jadi Rp 927.000 Per Gram - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Persero) Tbk turun drastis pada hari ini, Sabtu (18/4/2020) dibandingkan harga kemarin, Jumat (17/4/2020).

Dilansir dari laman resmi Aneka Tambang, harga emas Antam hari ini dipatok Rp 927.000 per gram. Angka ini turun Rp 15.000 dibandingkan harga kemarin, yakni Rp 942.000 per gram.

Sementara itu, harga buyback atau pembelian kembali mencapai Rp 825.000 per gram. Harga ini pun turun Rp 15.000 dibandingkan harga kemarin.

Baca juga: Sempat Turun Terus, Harga Emas Antam Naik Rp 3.000

Perlu diketahui, harga emas Antam tersebut berlaku di Butik Emas LM Pulogadung, Jakarta Timur. Harga di pusat penjualan emas Antam lainnya bisa berbeda.

Sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non NPWP.

Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22.

Berikut rincian harga emas Antam hari ini.

  • 0,5 gram: Rp 488.000
  • 1 gram: Rp 927.000
  • 2 gram: Rp 1.803.000
  • 3 gram: Rp 2.683.000
  • 5 gram: Rp 4.455.000
  • 10 gram: Rp 8.845.000
  • 25 gram: Rp 22.005.000
  • 50 gram: Rp 43.935.000
  • 100 gram: Rp 87.800.000
  • 250 gram: Rp 219.250.000
  • 500 gram: Rp 438.300.000
  • 1.000 gram: Rp 878.600.000

Let's block ads! (Why?)



"hari" - Google Berita
April 18, 2020 at 10:00AM
https://ift.tt/2wSl46a

Hari Ini Harga Emas Antam Anjlok Rp 15.000 Jadi Rp 927.000 Per Gram - Kompas.com - KOMPAS.com
"hari" - Google Berita
https://ift.tt/30byRRZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hari Ini Harga Emas Antam Anjlok Rp 15.000 Jadi Rp 927.000 Per Gram - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.