
Juru bicara Kongres V Partai Demokrat Irwan menyatakan kongres merupakan momentum menghasilkan sosok pemimpin baru Partai Demokrat.
Menurutnya, sosok pemimpin baru ini akan menjadi terobosan di tengah hasrat politik tokoh-tokoh senior untuk berkuasa yang masih kuat.
"New Leader adalah sebuah terobosan Partai Demokrat dalam demokrasi Indonesia di tengah masih menguatnya hasrat tokoh politik tua di luar Partai Demokrat untuk terus berkuasa," ucap Irwan kepada CNNIndonesia.com, Minggu (15/3).
Berdasarkan informasi yang dihimpun CNNIndonesia.com, terdapat sejumlah nama yang meramaikan bursa calon ketua umum Partai Demokrat periode 2020-2025, antara lain dua putra SBY yakni Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas).
Di luar dua nama itu, terdapat juga sosok Ketua Badan Pembina Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Partai Demokrat Pramono Edhie Wibowo dan mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo yang dikabarkan telah mendapatkan dukungan sejumlah kader partai berlambang Mercy itu.
Lebih jauh, Irwan mengungkapkan bahwa peserta Kongres V Demokrat dari berbagai penjuru Indonesia sudah mulai datang sejak Sabtu (14/3).
Irwan mengatakan Demokrat menjalankan prosedur pencegahan virus corona (Covid-19) sesuai dengan protokol yang telah ditetapkan pemerintah sejak awal penjemputan peserta hingga proses registrasi di arena kongres.
Dia menerangkan sebanyak tiga langkah preventif ditetapkan dalam pencegahan penyebaran virus corona di arena Kongres V Demokrat. Pertama, semua peserta diwajibkan datang membawa surat pernyataan kesehatan. Tanpa surat, menurutnya, peserta dilarang masuk arena kongres.
Selanjutnya, peserta yang suhu tubunya melebihi 37,5 derajat celcius akan langsung digiring ke ruang khusus. Jika ada tanda-tanda menderita flu atau batuk, kata Irwan, peserta terkait akan langsung diisolasi.
Terakhir, Demokrat menyiagakan sejumlah dokter untuk melakukan pemeriksaan kesehatan para peserta Kongres V Demokrat secara intensif. Bahkan, lanjutnya, pihaknya juga mewajibkan jajaran Ketua DPD Partai Demokrat untuk membawa satu dokter.
"Sedangkan langkah kuratif pun disiapkan sehingga tim evakuasi dengan alat pelindung diri sudah disiapkan dan dua rumah sakit terdekat sudah disiapkan," tutur Ketua DPP Partai Demokrat itu. (mts/fea)
"hari" - Google Berita
March 15, 2020 at 09:36AM
https://ift.tt/2IPuvWa
Demokrat Gelar Kongres Hari Ini, Cari Pengganti SBY Nasional • 1 jam yang lalu - CNN Indonesia
"hari" - Google Berita
https://ift.tt/30byRRZ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Demokrat Gelar Kongres Hari Ini, Cari Pengganti SBY Nasional • 1 jam yang lalu - CNN Indonesia"
Post a Comment