Search

Jokowi Umumkan Kabinet Baru Hari Ini, Prabowo Jadi Menhan? - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo berencana untuk mengumumkan menteri barunya pagi ini, setelah dirinya sendiri telah resmi dilantik untuk menjalankan periode kedua kepemimpinannya hingga lima tahun ke depan.

Sebelumnya Jokowi sudah menyebutkan akan banyak nama baru yang mengisi daftar menteri tersebut.
"Besok dilihat. [...] Masih banyak [muka lama], tapi yang baru lebih banyak," kata Jokowi di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Minggu (20/10/2019).

Salah satu nama baru yang disebut-sebut akan berada dalam kabinet Jokowi adalah rivalnya dalam pemilihan presiden lalu, yakni Prabowo Subianto.

Prabowo yang juga merupakan Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini dikabarkan akan mengisi posisi sebagai Menteri Pertahanan menggantikan Ryamizard Ryacudu.

Namun ditanyakan mengenai siapa yang mengisi posisi ini, Jokowi hanya menjawab simpel tanpa memberikan satu nama pun. "Menteri Pertahanan? Ada," katanya.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon tak memberikan jawaban pasti. Menurut dia, urusan tersebut sudah diserahkan kepada Prabowo sebagai ketua umum partai.

"Kita lihat nanti semuanya dari sisi Gerindra kita sudah serahkan kepada Prabowo. Untuk mengambil sikap, baik itu berkoalisi atau berada di luar pemerintah," kata Fadli di Gedung MPR/DPR, kemarin Minggu (20/10/2019).

Ia pun mengatakan, urusan Menteri merupakan urusan Presiden. Apapun pilihan Jokowi setidaknya merupakan yang terbaik.

"Kementerian itu urusan Preisden, jadi saya kira menteri itu kan pembantunya Presiden. Kita serahkan kepada Presiden untuk bentuk kabinet," tegas Fadli.


(sef/sef)

Let's block ads! (Why?)



"hari" - Google Berita
October 21, 2019 at 07:03AM
https://ift.tt/2J6n1yw

Jokowi Umumkan Kabinet Baru Hari Ini, Prabowo Jadi Menhan? - CNBC Indonesia
"hari" - Google Berita
https://ift.tt/30byRRZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jokowi Umumkan Kabinet Baru Hari Ini, Prabowo Jadi Menhan? - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.