Search

Hari Gizi Nasional 25 Januari: Gizi Optimal untuk Generasi Milenial - tirto.id

Tema yang diusung dalam kegiatan Hari Gizi Nasional ke-60 kali ini adalah “GIZI Optimal untuk Generasi Milenial”

tirto.id - Hari Gizi Nasional (HGN) ke-60 diperingati setiap 25 Januari 2020. Di beberapa tempat di Indonesia memperingati HGN dengan berbagai macam kegiatan, mulai dari lomba, membagi-bagi makanan dan diskusi kesehatan.

Laman Kementerian Kesehatan menulis, dalam peringatan Hari Gizi Nasional ke-60 kali ini dapat menjadi salah satu kegiatan yang dapat mengutamakan upaya bersama berbagai pemangku kepentingan terhadap komitmen, kampanye, edukasi, akses pangan bergizi dan monitorign program sehingga akan tercipta SDM yang sehat, cerdas, dan tangguh.

Tema yang diusung dalam kegiatan Hari Gizi Nasional ke-60 kali ini adalah “GIZI Optimal untuk Generasi Milenial”. Sedangkan slogan yang digunakan untuk HGN ke-60 kali ini adalah “Ayo Jadi Milenial Sadar Gizi”.

Kemkes menulis, Peringatan Hari Gizi Nasional ke-60 kali ini memiliki tujuan sebagai berikut:

  • Meningkatkan pengetahuan generasi milenial untuk sadar gizi dan kesehatan

  • Melakukan penyebarluasan informasi dan promosi kepada masyarakat tentang pentingnya gizi optimal dalam mewujudkan pembangunan SDM berkualitas;
  • Meningkatan peran media masa dalam kampanye gizi terhadap remaja sebagai salah satu penanggulangan stunting
  • Meningkatkan komitmen antara pemangku kepentingan baik sektor kesehatan ataupun non-kesehatan di tingkat pusat, provinsi, kabupaten/kota, swasta dalam kesehatan dan gizi.

Dilansir Antara, di Solo, Jawa Tengah relawan berkostum wayang membagikan buah-buahan ke sekolah-sekolah. Para relawan ini membagi buah sebagai bentuk kampanye agar anak-anak makan sayur dan buah.

Tahun ini, HGN memasuki peringatannya yang ke-60 tahun dengan tema Gizi Optimal untuk Generasi Milenial. Tema ini diangkat dengan tujuan menyadarkan masyarakat terutama generasi muda pentingnya gizi.

Kementrian Kesehatan menjelaskan bahwa Indonesia saat ini sedang dihadapi dengan masalah “triple burden” yaitu stunting dan wasing yang masih tinggi. Penyebab dari kondisi tersebut salah satunya adalah masalah gizi. Maka dari itu Kemenkes menggangkan slogan "Ayo Jadi Milenial Sadar Gizi”

Hal ini tentu dengan tujuan meningkatkan pengetahuan generasi milenial untuk sadar gizi dan kesehatan.

Selain itu, Kemenkes juga berharap akan ada penyebarluasan informasi baik melalui media sosial maupun media masa akan pentingnya asupan gizi bagi generasi milenial.

Ada beberapa kegiatan yang akan dilakukan pada peringatan HGN ke-60 ini. Beberapa kegiatan itu seperti Lomba fotografi kesehatan, bazar buah, konseling kesehatan, talkshow radio tentang kesehatan dan masih banyak lagi.

Let's block ads! (Why?)



"hari" - Google Berita
January 25, 2020 at 08:32AM
https://ift.tt/37r1KKe

Hari Gizi Nasional 25 Januari: Gizi Optimal untuk Generasi Milenial - tirto.id
"hari" - Google Berita
https://ift.tt/30byRRZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hari Gizi Nasional 25 Januari: Gizi Optimal untuk Generasi Milenial - tirto.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.