TWITTER @MILANEYE
Alexis Saelemaekers, dikabarkan segera bergabung ke AC Milan dari Anderlecht.
BOLASPORT.COM - Setelah aktif menjual pemain, AC Milan siap menutup pergerakannya di bursa transfer Januari dengan mendatangkan personel baru.
Dalam beberapa hari terakhir, AC Milan menuntaskan transfer Suso, Krzysztof Piatek, dan Ricardo Rodriguez ke klub lain.
Suso dan Rodriguez masing-masing dipinjamkan ke Sevilla serta PSV Eindhoven, sementara Piatek dijual ke Hertha Berlin.
AC Milan jadi memiliki beberapa ruang kosong di dalam skuatnya.
Manajemen klub pun dikabarkan ingin mengisi ruang itu dengan beberapa pemain baru yang coba dikejar pada hari terakhir bursa transfer Januari, Jumat (31/1/2020).
Satu yang sudah hampir pasti datang adalah pemain asal Belgia, Alexis Saelemaekers.
Seperti dikutip Bolasport.com dari Calciomercato, Alexis Saelemaekers dijadwalkan menjalani tes medis hari ini.
Dia didatangkan AC Milan dari Anderlecht dengan formula peminjaman berbiaya 1 juta euro.
Baca Juga: Kapan Bursa Transfer Januari Ditutup untuk Liga-liga Top Eropa?
"hari" - Google Berita
January 31, 2020 at 10:20AM
https://ift.tt/38VqXwQ
Hari ini, Pemain Sayap Kanan Aneka Posisi Jalani Tes Medis di AC Milan - Bolasport.com
"hari" - Google Berita
https://ift.tt/30byRRZ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hari ini, Pemain Sayap Kanan Aneka Posisi Jalani Tes Medis di AC Milan - Bolasport.com"
Post a Comment