Sebuah studi menemukan, 81 persen dari seribu responden mengaku cemas saat tahu bahwa akhir pekan akan segera berakhir.
Dua dari tiga responden bahkan kesulitan untuk tidur pada Minggu malam. Cemas akan beragam tugas atau pekerjaan yang akan muncul di hari Senin menjadi perkaranya.
Agar tetap semangat kembali menghadapi rutinitas kerja harian, beberapa cara untuk mengatasi rasa cemas dapat Anda lakukan.1. Olahraga
Rasa cemas memicu peningkatan tekanan darah. Tak hanya itu, cemas juga membuat napas menjadi cepat. Jika terus berlanjut, kondisi ini bisa memicu pelepasan hormon kortisol, si hormon stres.
Perangi produksi kortisol dengan meningkatkan produksi endorfin atau hormon yang memicu perasaan senang. Salah satu caranya adalah dengan berolahraga.
Keringat dan aktivitas olahraga bisa menurunkan rasa cemas, depresi, dan meningkatkan mood. Anxiety and Depression Association of America menyebut, lima menit aerobik dapat mengurangi kecemasan.
2. Kembali ke alamDaripada memelihara cemas di Minggu sore, sebaiknya Anda jalan-jalan di sekitar taman atau wisata alam terdekat.
Sebuah studi yang dipublikasikan pada April lalu menemukan, berjalan-jalan di taman kota tiga kali dalam sepekan dapat mengurangi kadar hormon kortisol. Studi ini didukung pula oleh penelitian pada 2013 yang menyebut, jalan-jalan di area hijau membantu menenangkan otak tak ubahnya meditasi.
3. Hindari alkohol
Banyak orang beranggapan bahwa mengonsumsi minuman beralkohol jadi cara tepat untuk menimbulkan suasana nyaman. Padahal, faktanya alkohol dapat merusak pola tidur.
"Alkohol membuat Anda terus menggerakkan mata dengan cepat dan menurunkan kualitas tidur Anda. Akibatnya, Anda terbangun dengan perasaan lelah," ujar ahli kesehatan di NYU Langone Health, Rebecca Robbins, mengutip CNN.
Semakin banyak alkohol yang diteguk, semakin tinggi emosi negatif itu muncul seperti rasa cemas dan stres.
4. Menjauh dari pekerjaanJadikan Minggu sebagai hari yang 'bersih' dari segala sesuatu yang berhubungan dengan pekerjaan. Anda bisa mengurangi penggunaan ponsel dan mengecek surat elektronik.
5. Buat catatan
Sulit tidur bisa timbul karena seseorang tak sadar dengan apa yang dikhawatirkannya.
Buat catatan soal apa yang akan dilakukan pada Senin atau jika memungkinkan dalam satu pekan. Kegiatan mencatat membuat Anda menuangkan semua kekhawatiran yang ada.
Anda juga bisa menulis tentang hal-hal yang membuat cemas atau perasaan senang sekalipun. Studi menunjukkan, mencatat adalah cara terbaik untuk menanamkan sikap optimistis dan menciptakan pandangan positif dalam hidup.
6. Ciptakan suasana tidur nyaman
Ciptakan suasana nyaman demi tidur yang nyenyak dan bebas cemas. Suasana nyaman dapat mendorong otak untuk menyadari jam istirahat telah tiba.
Gunakan bantal dan kasur yang nyaman. Buat suhu ruangan sesejuk mungkin. Jauhkan diri dari cahaya dan peralatan elektronik termasuk ponsel atau televisi.
Anda bisa mencoba relaksasi dengan meditasi, yoga atau mandi air hangat setidaknya satu jam sebelum tidur. Tubuh yang rileks bisa menghantarkan tubuh untuk istirahat.
(els/asr)
"hari" - Google Berita
November 03, 2019 at 05:04PM
https://ift.tt/36x5zNN
Tips Sambut Hari Senin Tanpa Cemas - CNN Indonesia
"hari" - Google Berita
https://ift.tt/30byRRZ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tips Sambut Hari Senin Tanpa Cemas - CNN Indonesia"
Post a Comment