
Begitu perdagangan hari ini dibuka, rupiah langsung menguat ke 0,04% ke level Rp 13.930/US$. Setelahnya penguatan rupiah semakin menebal hingga 0,32% ke Rp 13.890/US$ sebelum tengah hari. Selepas makan siang, rupiah makin bertenaga hingga mengakhiri perdagangan di level Rp 13.870/US$, menguat 0,47% di pasar spot, melansir data Refinitiv.
Dengan penguatan itu, pelemahan rupiah dalam dua hari terakhir sebesar 0,37% berhasil dibalikkan, sekaligus mencapai level penutupan terkuat sejak 7 Juni 2018.
Mayoritas mata uang utama Asia memang menguat melawan dolar AS pada hari ini, hingga pukul 16:30 WIB, yuan China menjadi mata uang terbaik dengan menguat 0,56%. Peso Filipina menduduki posisi runner up dengan menguat 0,53%. Rupiah dengan penguatan 0,47% melengkapi tiga besar hari ini.
Sementara yen Jepang menjadi yang terburuk setelah melemah tipis 0,07%. Berikut pergerakan mata uang utama Benua Biru melawan dolar AS hari ini.
"hari" - Google Berita
January 07, 2020 at 06:30PM
https://ift.tt/2Ftsldg
Mantapnya Rupiah, Pelemahan Dua Hari Langsung Dibikin Impas - CNBC Indonesia
"hari" - Google Berita
https://ift.tt/30byRRZ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mantapnya Rupiah, Pelemahan Dua Hari Langsung Dibikin Impas - CNBC Indonesia"
Post a Comment